Jakarta - Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya mengunjungi sejumlah booth yang ada di Festival Like 2. Salah satunya yang dikunjungi yakni PT Bumi Resources Tbk.
Pantauan detikcom di lokasi, Menteri LHK tiba di JCC Senayan sekitar pukul 16.00 WIB, dan disambut Pemimpin Redaksi detikcom Alfito Deannova Ginting, Direktur Bisnis detikNetwork Agustina Sembiring, bersama Dirjen Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan KLHK, Sigit Reliantoro. Rombongan terlebih dahulu berkeliling di booth Hall A untuk melihat booth Pasar Rakyat.
Dengan menggunakan batik biru, Siti Nurbaya juga berkunjung ke sejumlah booth dan melakukan interaksi. Salah satunya dengan Senior Manager IR, PR & Media Ricco Surya
Ricco mengatakan pihaknya merasa senang karena sudah dikunjungi oleh Siti Nurbaya dalam acara tersebut.
"Booth kita bersama unit usaha PT Kaltim Prima Coal dan PT Narumi Indonesia senang sekali (dikunjungi)," kata Ricco kepada detikcom, Sabtu (10/8/20240).
Dalam kesempatan tersebut, Ricco pun turut menjelaskan lokasi-lokasi tambang yang dimiliki oleh PT Bumi Resources Tbk kepada Siti Nurbaya.
"Tadi ibu Menteri juga sempet nanya ini tambangnya di mana? PT Kaltim Coal di Kaltim. Di Kalimantan Selatan ada Narumi," jelasnya.
Selain itu, dia mengatakan pihaknya juga terus berupaya agar bisa mendapatkan Proper Emas dari KLHK melalui sejumlah langkah untuk menjaga kelestarian lingkungan.
"Harapannya kita punya targetkan usaha-usaha dalam bidang lingkungan terutama untuk Proper. Sejauh ini kan kita baru Proper Hijau tapi terus berusaha dapat Emas," tutupnya.
(ega/ega)